Bupati LT Loekman Djoyosoemarto - Membuka BIMTEK KUBE

KOTAGAJAH - RAPEMDA 92,8 FM Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto menghadiri Kegiatan Bimbingan Teknis penerima manfaat KUBE(Kelompok usaha bersama) Kabupaten Lampung Tengah 2019,Kamis (15/08/2019) yang diadakan Dinas Sosial Kabupaten Lampung Tengah di Aula  kotagajah

Kegiatan tersebut sebagai upaya penanganan fakir miskin dan meningkatkan kesejahteraan, keluarga miskin, serta meningkan kemampuan keluarga miskin dalam menjalankan peran sosialnya dimasyarakat. 

Hadir dalam acara tersebut  Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto didampingi Kepala Dinas Sosial  Zulfikar Irwan 

 

Bupati menjelaskan bahwa bimbingan teknis ini  bertujuan agar semua pihak yang berwenang yang terlibat dapat mengetahui, memahami dan mendukung tugas pendamping dalam mendampingi usaha ekonomi produktif kelompok usaha bersama, agar upaya pengentasan kemiskinan dapat ditekan.

“Harapan saya agar semua peserta yang mengikuti bimbingan teknis ini, dapat mengikutinya dengan baik. Sehingga pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dapat diterapkan dalam unit kerja bapak ibu sekalian," jelas Bupati

Bupati Loekman Djoyosoemarto berharap kelompok usaha bersama dari tahun ke tahun dapat terus berkembang dan benar-benar dapat dimanfaatkan, baik itu dari perkembangan produksi, perkembangan peningkatan penghasilan serta peningkatan mitra usaha sehingga dana yang disalurkan oleh pemerintah kepada kelompok usaha bersama dapat berguna secara efektif, efisien dan bermanfaat.( DISKOMINFO LAMPUNG TENGAH )

Share Post: