KETUA TP PKK KABUPATEN LAMPUNG TENGAH HADIRI ACARA PENGAJIAN AL-HIDAYAH DAN PEMBERIAN TALI ASIH KEPADA ANAK YATIM PIATU DAN KAUM DUAFA DI KAMPUNG SIDOWARAS KECAMATAN BUMI RATU NUBAN

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Tengah ( Lamteng ) Mardiana Musa Ahmad menghadiri acara Pengajian Al-Hidayah sekaligus Pemberian Tali Asih kepada Anak Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa oleh PKK Kabupaten Lampung Tengah, yang dilaksanakan di Kampung Sidowaras, Senin ( 22/11/2021 ).

Dalam sambutannya Ketua TP PKK Lamteng Mardiana Musa Ahmad yang juga Dewan Penasehat Pengajian Al - Hidayah Lamteng ini sangat mengapresiasi sekali kegiatan pengajian-pengajian yang sudah bisa kita mulai di seluruh Kabupaten Lamteng. Alhamdulillah, di Kabupaten Lamteng sudah mulai dilonggarkan kegiatan sosial masyarakat, walaupun kita saat ini sudah masuk PPKM Level 1, tetapi, harapan kedepan kita tetap menjaga protokol kesehatan disetiap kegiatan yang kita laksanakan. Karena, kita tidak pernah tahu sampai kapan wabah covid 19 ini berakhir.

  

Lebih lanjut, Ketua TP PKK Mardiana Musa Ahmad juga berharap kedepan kita sama-sama bergandengan tangan untuk mencapai apa yang menjadi visi misi Bupati dan Wakil Bupati Lamteng yang ingin menjadikan Lamteng menjadi Kabupaten terbaik se- Provinsi Lampung. Ini semua perlu kerja keras seluruh masyarakat Lamteng untuk bisa bersama-sama saling berkebersamaan dan kompak guna mewujudkan Lamteng Berjaya dari tingkat kampung sampai tingkat kabupaten.

Hadir juga dalam acara tersebut antara lain, Sekretaris TP PKK Lamteng Lilik Waskiadi, Ketua POKJA 1 TP PKK Lamteng Mughningatun, M.Pd beserta pengurus, Ketua Pengajian Al-Hidayah Lamteng Endang Suprihatin dan Camat Bumi Ratu Nuban Wanda Rusli beserta Ketua TP PKK Kecamatan dan Kampung se- Kecamatan Bumi Ratu Nuban. (Diskominfo Kabupaten Lampung Tengah)

Share Post: