Safari Ramadhan Pemkab Lampung Tengah di Pondok Pesantren Bustanul Ulum dan Pondok Pesantren Darul Muttaqin

Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Tengah kembali mengadakan acara Safari Ramadhan untuk Lampung Tengah Wilayah barat yang bertempat di pondok pesantren dengan tema "Menjalin Silahturahmi Untuk Meraih Ketaqwaan Menuju Lampung Tengah Berjaya" yang diadakan di Pondok Pesantren Bustanul Ulum Kampung kali dadi Kecamatan Kalirejo dan Pondok Pesantren Darul Muttaqin Kampung Kesumadadi Kecamatan Bekri, Rabu 20 Maret 2024.

Hadir dalam acara tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Tengah Hj. Mardiana Musa Ahmad, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Lampung Tengah Ny. Armalia Kusuma Riyadi beserta Pengurus Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Lampung Tengah, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Dahrif Ansori, Camat Kalirejo Yansen, Ketua TP PKK Kecamatan Kalirejo Camat Bekri Ridwansyah, Ketua TP PKK Kecamatan Bekri dan Muspika kecamatan Bekri.

 

 

Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Tengah Hj. Mardiana Musa Ahmad dalam sambutannya mengatakan safari Ramadhan ini merupakan agenda rutin setiap tahun yang diadakan di bulan suci Ramadhan. Kegiatan safari Ramadhan ini juga sebagai ajang silaturahmi antara pemerintah daerah dengan kiyai dan masyarakat yang ada di Lampung Tengah dan kali ini di Kecamatan Kalirejo dan Bekri. Lebih lanjut Hj. Mardiana mengatakan di pemerintahan Musa Ahmad dan Ardito Wijaya fokus ke pembangunan jalan khususnya jalan- jalan Poros karena menurutnya kalau jalannya bagus perekonomian lancar. 

Lebih lanjut Mardiana mengatakan dengan adanya pondok - pondok  pesantren di Lampung Tengah ini agar terus berdoa untuk kemajuan Lampung Tengah, karena menurutnya doa Para kiyai dan para santri insyaallah lebih cepat terkabul. terus jaga kekompakan dan kebersamaan. Selain daripada itu Hj. Mardiana berharap semoga dengan kegiatan seperti ini akan jadi nilai positif dan akan menambah kepercayaan masyarakat kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah. (Diskominfotik Lampung Tengah)

Share Post: