Wakil Bupati Lampung Tengah dr. Ardito Wijaya Pimpin Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-115 tahun 2023 di Lapangan Merdeka Gunung Sugih Kabupaten Lampung Tengah. Senin, 22 Mei 2023. Hadir pula dalam upacara tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Tengah, Nirlan, S.H., M.M., Para Staf Ahli Bupati, Para Asisten, Para Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah, dan dinas terkait Dalam sambutanya Wakil Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya menyampaikan 115 tahun yang lalu para pemersatu Indonesia sebagai negara mulai menyala. Hal ini ditandai dengan meleburnya berbagai gerakan perjuangan yang bersifat kedaerahan menjadi satu barisan dengan didirikannya Budi Utomo pada tanggal 20 Mei 1908. Budi Utomo melandaskan dirinya untuk mengejar 3 tujuan yang menjadi cita-cita utama kebangkitan nasional yakni satu kemerdekaan, cita-cita kemanusiaan dua memajukan nusa dan bangsa 3 mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat dan bermartabat di mata dunia di masa ini. Disaat kemerdekaan telah kita raih barisan perjuangan kita harus tetap rapat dan terus melaju bergerak mengobarkan api semangat untuk bangkit demi wujudkan Indonesia Emas 2045. Pada tanggal 5 Mei 2023, badan kesehatan dunia WHO telah mengumumkan bahwa darurat kesehatan global untuk covid-19 secara resmi dicabut. Kita patut bersyukur karena dunia telah melalui krisis pandemi covid-19 selama 3 tahun terakhir. Ditengah kekurangan tantangan dan masalah yang kita hadapi bersama barisan perjuangan rakyat Indonesia terbukti tetap erat dalam melaksanakan penanganan pandemi covid-19 sekaligus untuk memulihkan perekonomian bangsa. Hal ini menjadi momentum untuk memaknai hari Kebangkitan Nasional ini sebagai upaya membangun semangat kebangsaan untuk bangkit pasca pandemi. Sebangsa dan setanah air yang sangat saya banggakan. 'Mengutip perkataan dokter Sutomo, generasi yang mau berjuang untuk kemandirian bangsanya adalah generasi yang mencintai generasi penerusnya dan mencintai tanah air dengan semangat yang sama pula . Kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus mempertahankan bara api semangat kebangkitan nasional sembari terus merapatkan barisan perjuangan kita dengan menunjukkan kerja keras kerja cerdas kerja bersama demi kemandirian dan kemajuan bangsa yang berkelanjutan kita juga ingin agar bara api semangat kebangkitan yang kita jaga saat ini dapat menjadi lentera penerang harapan sekaligus petunjuk jalan bagi perjuangan generasi penerus bangsa. Diakhir sambutanya Wakil Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya mengucapkan "Selamat memaknai dan memperingati hari Kebangkitan Nasional ke-115 bagi kita semua. Perjuangan terus belajar, terus tumbuh dan terus melangkah adalah semangat untuk terus bangkit. (Diskominfotik Lampung Tengah)