[DISINFORMASI] Minum Air Dingin Membahayakan Kesehatan Manusia



Penjelasan :

Telah beredar informasi di media sosial yang mengatakan bahwa minum air dingin akan mengganggu fungsi organ internal dan membuat tubuh bekerja lebih keras daripada yang diperlukan. Informasi itu diklaim bersumber dari salah satu artikel yang diterbitkan oleh Health Systems Research Institute (HSRI). 

Setelah ditelusuri lebih lanjut, faktanya klaim itu adalah salah. Dikutip dari factcheck.afp.com, Piyapan Prueksapanich, seorang Profesor Kedokteran di Universitas Chulalongkorn Thailand mengatakan bahwa minum air dingin tidak berbahaya bagi tubuh kita atau organ internal kita. Selain itu, HSRI mengatakan belum melakukan penelitian tentang dampak pada kesehatan manusia dari minum air dingin.


Link Counter :

https://factcheck.afp.com/health-experts-say-there-no-evidence-drinking-cold-water-harms-human-health