LAPORAN KEGIATAN TIM GUGUS TUGAS PERCEPATAN PENANGANAN COVID-19 KECAMATAN BANDAR MATARAM : 19 April 2020

BANDAR MATARAM - 19 April 2020 Dalam rangka pencegahan Covid-19, Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kecamatan Bandar Mataram melakukan beberapa kegiatan, diantaranya yaitu : 1) Penyemprotan menggunakan Disinfektan di Lingkungan Rumah-rumah Warga kegiatan ini melibatkan Kepala Kampung Sendang Agung dan Relawan Covid-19; 2) Bersama Tim Gugus Tugas Covid-19 Kampung Jatidatar Mataram dan Tenaga Medis Puskesmas Jatidatar Mataram melakukan Woro-woro atau himbauan tentang menjaga kebersihan, cuci tangan dengan sabun dan selalu memakai masker di Pasar Jatidatar Mataram (Pasar Mandala); 3) Pemberian Bantuan berupa APD, Tengki dan Cairan Disinfektan kepada Ketua - ketua Pokja di Register 47 Way Terusan. Kegiatan tersebut dilakukan oleh Tim Gugus Tugas Covid-19 Kampung Mataram Udik Kecamatan Bandar Mataram; 4) Pembagian Galon cuci tangan, Sabun cuci tangan dan Hand sanitizer di Kampung Sumber Rejeki Mataram yang dilakukan oleh Tim Gugus Tugas Covid-19 Kampung Sumber Rejeki Mataram. Pembagian Galon cuci tangan, Sabun cuci tangan dan Hand sanitizer ini diserahkan ke-seluruh Masjid dan Mushola yang ada di Kampung Sumber Rejeki Mataram. Berikut foto-foto kegiatannya :

LAPORAN KEGIATAN TIM GUGUS TUGAS PERCEPATAN PENANGANAN COVID-19 KECAMATAN BANDAR MATARAM : 19 April 2020

Share Post: