Kunjungan Kerja Tim Sosial Gotong Royong di Puskesmas Kesumadadi Kecamatan Bekri Kabupaten Lampung Tengah

Bekri - Isak tangis keluarga ODGJ pecah saat menerima Kunjungan Kerja Tim Sosial Gotong Royong di Puskesmas Kesumadadi Kecamatan Bekri Kabupaten Lampung Tengah. Tim Sosial Gotong royong ini dibentuk oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Tengah untuk melakukan pelayanan kesehatan dan pendataan administrasi kependudukan yang melibatkan sejumlah dinas dan seluruh aparatur pemerintahan mulai dari tingkat Kampung. "Terima kasih Bupati anak saya sekarang sudah sembuh setelah bertahun-tahun sakit sejak ditangani oleh Puskesmas Kesumadadi", ujar warga Kesumadadi. "Makanya saya kalau lihat Bu Meri pasti nangis terima kasih Bu Meri" tutupnya.

         

Suasana haru tak terbendung saat Ketua Tim Penggerak PKK Ellya Lusiana Loekman menyampaikan sambutan pada keluarga ODGJ dengan berlinang air mata. "Saya minta kepada semua ibu-ibu dan yang ada disini agar tetap semangat merawat keluarga kita yang sakit ini adalah contoh nyata warga yang sudah sembuh karena dilayani secara baik oleh Dinas Kesehatan dan pihak Rumah Sakit Demang Sepulau Raya", ujar Ellya Lusiana Loekman. "Saya terharu melihat semangat kita semua dalam merawat saudara kita, keluarga kita yang sakit karena saya sendiri tidak sempat merawat ibu saya", tutupnya.

Sejauh ini penderita gangguan jiwa di Kabupaten Lampung Tengah berjumlah 2.175 orang yang tersebar di seluruh Kecamatan di Kabupaten Lampung Tengah dan telah dinyatakan sembuh kurang lebih 300 orang sejak dilakukan perawatan intensif secara gratis. Ellya Lusiana Loekman menegaskan "Kabupaten Lampung Tengah Tahun 2020 bebas orang dengan gangguan jiwa ataupun pasung". Untuk itu Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto menghimbau "Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lampung Tengah yang mengetahui jika ada warga kurang mampu dan membutuhkan pelayanan kesehatan agar segera memberikan informasi kepada aparatur kampung atau pihak Puskesmas setempat. (Diskominfo Kab. Lampung Tengah)

Share Post: