Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Tengah Camat Kecamatan Punggur Sukistoro, S.Pd. menghadiri dan membuka secara resmi Klinik Rawat Inap Pratama Yura Medical di Kampung Totokaton Kecamatan Punggur Kamis, 13 April 2023. Hadir dalam acara tersebut mendampingi Camat Punggur, Ketua TP PKK Kecamatan Punggur, Forkompincam, Kepala Kampung se-Kecamatan Punggur dan Ketua FKWT Berjaya Kecamatan Punggur Muntamah. Dalam sambutannya Camat Punggur Sukistoro, S.Pd. mengucapakan terimakasih dan mengapresiasi atas dibukanya Klinik Rawat Inap YURA MEDICAL yang ada di Kampung Totokaton Kecamatan Punggur ini semoga dengan hadirnya klinik ini dapat membantu masyarakat di bidang kesehatan khususnya masyarakat Punggur dan Lampung Tengah pada umumnya lebih lanjut Camat Punggur berharap kepada masyarakat Kampung Totokaton agar dapat memanfaatkan fasilitas yang ada dan gak perlu jauh-jauh sekarang Klinik Rawat Inap sudah ada di Kampung Totokaton, semoga dengan adanya klinik ini masyarakat dapat terbantu untuk menangani masalah kesehatan. Disisi lain Direktur Klinik Yura Medical dr. Devi Nindya Oktara mengatakan pada acara pembukaan ini Klinik Yura Medical mengadakan pengobatan gratis dan mulai besok jum'at pengobatan sudah mulai dibuka diantaranya cek kolestrol, gula darah, asam urat dan poli kebidanan. Diakhir sambutannya dr. Devi Nindya Oktara berharap dengan kehadiran kami disini dapat membantu masyarakat Kecamatan Punggur dalam masalah kesehatan untuk mewujudkan visi misi Bupati Lampung Tengah menjadikan Kabupaten Lampung Tengah Berjaya. (Diskominfotik Lampung Tengah)